On-Grid Solar Home System

Apa itu On-Grid Solar Home System?
On-Grid Solar Home System adalah suatu system pembangkit listrik tenaga surya yang mengubah energi panas matahari menjadi arus listrik untuk digunakan pada rumah-rumah, gedung perkantoran dan pabrik.

Untuk apa On-Grid Solar Home System?
On-Grid Solar Home System adalah suatu solusi yang tepat bagi para pemilik bisnis dan penghuni rumah , yang ingat melakukan penghematan dan beban biaya pemakaian listrik, terutama yang pemakaian listriknya besar di siang hari.

Bagaimanakah cara kerja On-Grid Solar Home System?
Solar Panel atau lebih dikenal dengan PV dipasang pada bagian atas gedung / atap, dan panas matahari yang diterima langsung dikonversikan menjadi arus DC. Dari arus DC tersebut melalui inverter dikonversikan lagi menjadi arus AC dan disinkronisasikan dengan arus listrik dari PLN untuk digunakan. Ketika energi yang dihasilkan oleh matahari berlebihan dari pemakaian, maka bisa langsung dijual/dialirkan ke PLN melalui Meteran Khusus.

Apa Manfaat dengan memakai On-Grid Solar Home System?

  • Membantu menekan biaya listrik dari PLN.
  • Semakin mahal biaya PLN maka semakin besar biaya penghematan bisa dilakukan.
  • Tidak membutuhkan baterai sebagai penampung, kelebihan energi langsung dialirkan ke PLN.
  • Menekan biaya operasional dari genset.
  • Bisa menjual listrik langsung kepada PLN ( dengan Meteran Khusus ).
  • Konsep penghijauan ( GO Green ) dengan pemanfaatan energi ramah lingkungan.

Dimanakah Panel Surya tersebut diletakkan?
Panel surya paling aman dan nyaman adalah dipasang pada atap rumah atau gedung. Disamping berfungsi sebagai penghasil energi, panel surya yang terpakai diatap atau dak juga membantu meredam panas untuk tidak turun, sehingga rumah atau gedung lebih nyaman.

Skema Diagram On-Grid Solar Home System

diagram2

Komponen Utama dari On-Grid Solar System

  1. Solar Panel Modul / PV
    • Menggunakan modul Solar Panel Monocrystalline / Polycrystalline.
    • Modul Panel dengan kualitas tertinggi / Grade A.
    • Modul dengan performance cell yang efisiensinya paling tinggi.
    • Lifetime produk 20-25 tahun.
  2. On-Grid Inverter
    • Mesin dengan performance efisiensi yang terbaik ( maksimal 98% ).
    • Dilengkapi dengan rangkaian informasi lengkap yang tercatat selama proses berlangsung/Power Management System.
    • Minim suara mesin, dengan menggunakan heatsink sebagai pendinginnya.
    • Tahan terhadap lingkungan basah ( IP65 ).
    • Sudah dilengkapi fitur-fitur yang memudahkan untuk pengambilan data mesin melalui jaringan internet maupun networking.
  3. Solar Panel Mounting System
    • Menggunakan bahan aluminium kualitas terbaik sebagai pondasi penahan modul panel.
    • Bahan aluminium yang ringan dan tahan terhadap cuaca.
    • Struktur rangka yang disesuaikan dengan kondisi dilapangan, seperti untuk di genteng, atap dak maupun bahan seng.
×
Halo, ada yang bisa kami bantu?

pg slotสล็อตเว็บโดยตรง วิธีการเล่น PG SLOT อย่างละเอียด pg สล็อต การเจาะลึกเข้าไปในอาณาจักรของสล็อตออนไลน์ โดยเฉพาะอย่างยิ่งบนแพลตฟอร์มอย่าง pg slot